APL Gandeng Wika Garap Podomoro Golf View

(Jakarta) PT Agung Podomoro Land Tbk mengembangkan kawasan hunian terpadu Podomoro Golf View seluas 60 hektar di kawasan Cimanggis, Depok dan untuk pengembangan tahap pertama, yang difokuskan pada pengembangan tiga tower, menggandeng PT Wijaya Karya Bangunan Gedung untuk pengerjaannya.

“Wika Gedung dipilih karena mempunyai visi yang mirip dalam pengembangan proyek properti yang berkualitas dan terjangkau. Podomoro Golf View merupakan proyek unggulan Agung Podomoro guna mendukung program pemerintah membangun satu juta rumah,” ujar Indra W. Antono, Wakil Direktur Utama, PT Agung Podomoro Land Tbk, Rabu (31/08).

Proyek Podomoro Golf View, yang ditujukan untuk segmen menengah, dikelola PT Graha Tunas Selaras, yang merupakan anak perusahaan PT Agung Podomoro Land Tbk, dan rencananya akan membangun 24 tower dengan total unit sebanyak 37.000, yang menggunakan konsep Transit Oriented Development atau TOD, dengan mengintegrasikannya ke Stasiun LRT dan berdekatan dengan pintu tol di ruas Jagorawi.

Untuk tahap pertama, pengerjaannya difokuskan pada tiga tower takni Balsa, Cordia dan Dahoma, yang ditargetkan selesai pada tahun 2018, dengan luas unit mulai dari 24 meter persegi sampai 50 meter persegi yang dijual mulai harga Rp 198 juta sampai Rp 370 juta.

Lokasi proyek yang berjarak sekitar 19 kilometer dari Cawang, dan dikelilingi tiga lapangan golf yakni Emeralda Golf, Jagorawi Golf dan Riverside Golf, serta dilintasi Sungai Cikeas, juga berada ditengah kawasan pepohonan dengan udara segar yang berasal dari pegunungan di wilayah Bogor.

Untuk tahap awal, Agung Podomoro telah menginvestasikan Rp 900 miliar pada proyek Podomoro Golf View, yang dikembangkan dengan merujuk pada pembangunan apartemen hunian seperti di San Antonio, Amerika Serikat dan Clarke Quay, Singapura.