Sri Mulyani : Kinerja Fiskal Terjaga di Tengah Tekanan Ekonomi Global

Jurnalbisnis.com – Stabilitas ekonomi Indonesia masih tetap terjaga di tengah prospek perlambatan pertumbuhan perekonomian global. Prospek perlambatan ditunjukkan oleh proyeksi pertumbuhan ekonomi global yang mengalami revisi ke bawah, dan pertumbuhan volume perdagangan global yang menurun diakibatkan oleh perang dagang antara Amerika Serikat dan Cina.

Selain itu, munculnya pusat-pusat krisis baru seperti di Chile, Bolivia dan Argentina, serta peningkatan tensi geopolitik di Timur Tengah dan Hong Kong telah berdampak pada ekonomi global tahun ini yang diproyeksikan tumbuh 3,0 persen atau terendah sejak krisis keuangan global tahun 2008.

Namun demikian, kondisi di dalam negeri secara year-over-year Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia triwulan III masih tumbuh 5,02 persen dan secara cummulative-to-cummulative masih tumbuh 5,04 persen, seiring dengan tetap kuatnya pertumbuhan Konsumsi Rumah Tangga (RT) dan Lembaga Non-Profit Rumah Tangga (LNPRT). Masih solidnya pertumbuhan tersebut salah satunya merupakan peran dari APBN yang bersifat countercyclical dalam memberikan stimulus ke perekonomian.

Selengkapnya Warta Kemenkeu